Gunung
Semeru, adalah sebuah gunung berapi tertinggi di Jawa Timur dan kedua
tertinggi se Jawa, tepatnya terletak di Kabupaten Lumajang. Gunung
Semeru memiliki ketinggian 3,676 meter di atas permukaan laut dan juga
dikenal sebagai Mahameru atau Gunung Agung.
Nama Semeru berasal dari mitos Hindu-Buddha, yaitu gunung Meru atau Semeru, yang merupakan tempat tinggal para dewa.
Gunung Semeru merupakan gunung berapi yang masih sangat aktif dan
setiap lebih kurang 20 menit sekali kawahnya mengeluarkan abu vulkanik
berwarna hitam dan pasir. Orang pertama yang mendaki gunung ini adalah
CLIGNET (1838) seorang ahli geologi berkebangsaan Belanda dari sebelah
barat daya lewat Widodaren, selanjutnya Junhuhn (1945) seorang ahli
botani berkebangsaan Belanda dari utara lewat gunung Ayet-ayek, gunung
Inder-inder dan gunung Kepolo. Tahun 1911 Van Gogh dan Heim lewat lereng
utara dan setelah 1945 umumnya pendakian dilakukan lewat lereng utara
melalui Ranupane dan Ranu Kumbolo seperti sekarang ini.
Flora yang hidup di Semeru bervariasi, namun sebagian besar
didominasi oleh pohon pinus, akasia dan jamuju. Ada juga anggrek
Edelweis dan endemik yang dapat ditemukan disekitar puncak Semeru.
Sementara, ada juga beberapa fauna yang dapat ditemukan seperti, macan, monyet daun, musang, rusa, tikus hutan dan banyak lagi.
Disqus Comments
iblogmaaket
IBX5AC902A3980D5